Membuat Umpan Ikan dari Nasi

Memancing menjadi kegiatan yang menyenangkan. Selain mengisi waktu luang, tentu saja dengan memancing kita bisa mendapatkan ikan. Peralatan yang dibutuhkan pun terbilang sederhana. Bahkan hanya berbekal benang, kail pancing dan tentunya umpan kita sudah bisa memancing di kolam ikan atau pun sungai. Untuk umpannya sendiri dapat dibuat dari berbagai macam bahan. Dari yang murah sampai yang agak mahal. Seperti cacing tanah, tepung terigu, telur, roti, tempe atau ya agak ekstrim misalnya anak kodok. Tentu saja setiap jenis  ikan menyukai umpan tertentu. Sehingga harus disesuaikan dengan ikan apa yang ingin dipancing. 

Pada kali ini saya akan membagikan tips sederhana membuat umpan untuk memancing ikan di kolam yang terbilang sangat murah. Bahan yang diperlukan hanya Nasi putih dan bekatul atau bekatul. Ternyata bukan hanya manusia yang menyukai nasi, beberapa ikan pun sangat menyukai nasi. Selain murah bahan ini juga tidak menjijikan. Dibanding menggunakan cacing apalagi anak katak yang lumayan menjijikan apalagi kalau ikannya untuk dikonsumsi. 
Sepengalaman saya umpan dari nasi campur bekatul ini cocok untuk memancing ikan nila, nilem,mujair hingga ikan mas. Sebenarnya tanpa campuran bekatul pun, nasi sudah bisa digunakan untuk memancing. Namun tentunya agak sedikit lengket. Bekatul juga memiliki aroma yang khas yang semakin menarik ikan. Adapun cara membuat umpan dari nasi campur bekatul, sangatlah sederhana yaitu:
1. Ambil nasi, tak usah terlalu banyak secukupnya saja misal seukuran kepalan tangan. Kemudian sedikit tumbuk-tumbuk nasi agar lebih halus.
2. Kepal-kepal nasi yang sudah agak halus dan uleni sebentar.
3. Campurkan bekatul secukupnya agar nasi tidak lengket.
4. Umpan sudah jadi dan siap digunakan, cara menggunakan nya sama saja dengan umpan berbahan roti ataupun tempe yaitu dengan membentuk seperti bola kecil, jangan terlalu besar agar ikan mudah memaknnya. Kemudian tempelkan ke kail pancing.
Hati hati melempar pancing nya karena umpan nasi sedikit mudah lepas. Umpan juga bisa ditambah bahan lain misal essen, terasi atau yang lainnya tentunya sesuai apa yang ikan sukai. 

Demikianlah tips membuat umpan ikan dari nasi campur bekatul, semoga bermanfaat dan selamat memancing.

Bagikan Ke:

Komentar:

Komentar

  1. Mohon maaf, bekatul itu yang limbah gilingan padi itu kah ?

    BalasHapus

Posting Komentar

berkomentarlah dengan bijak